ANALISIS PENERAPAN ORGANISASI PEMBELAJAR (LEARNING ORGANIZATION) DI PT FEDERAL INTERNATIONAL FINANCE (FIF) CENTRAL MALANG
DOI:
https://doi.org/10.33795/adbis.v13i2.1980Keywords:
Organisasi Pembelajar, Kinerja Perusahaan, Organisasi KeuanganAbstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah PT FIF Central Malang sudah menerapkan konsep Organisasi Pembelajar secara maksimal dalam mencapai tujuan perusahaan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Sampel penelitian ini sejumlah 38 orang dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data menggunakan triangulasi data.
Hasil penelitian menunjukkan hasil yang positif dan signifikan, sehingga berdasarkan triangulasi data yang telah dilakukan dapat dijelaskan bahwa PT FIF Central Malang telah menerapkan konsep organisasi pembelajar dalam mencapai tujuan perusahaan. Hasil ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh beberapa penelitian terdahulu bahwa konsep learning organization secara positif dan
signifikan dapat mempengaruhi peningkatan kinerja sebuah organisasi.