KAJIAN PERANAN ORIENTASI WIRAUSAHA DAN INOVASI PRODUK TERHADAP KEBERHASILAN USAHA UMKM DI KOTA MALANG

Authors

  • Ita Rifiani Permatasari Politeknik Negeri Malang, Indonesia
  • Ayu Sulasari Politeknik Negeri Malang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33795/adbis.v13i1.1996

Keywords:

Orientasi Wirausaha, Inovasi Produk, Keberhasilan Usaha, UMKM Kuliner

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara deskriptif peranan faktor-faktor dalam keberhasilan usaha , yaitu variabel Orientasi Wirausaha dan Inovasi Produk terhadap Keberhasilan Usaha, dengan subyek Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bidang
kuliner di Kota Malang.
Penelitian ini melibatkan 100 UMKM yang bergerak dibidang Kuliner di Kota Malang. Analisis penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif, untuk menganalisis peranan variabel Orientasi Wirausaha dan Inovasi Produk terhadap keberhasilan usaha.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pemilik UMKM Kuliner adalah kaum muda, dengan usia maksimal 35 tahun berjumlah 66 orang (66 persen), dengan pendidikan SMA – Sarjana sebanyak 99 orang atau 99 persen, artinya anak muda dengan pendidikan tinggi sudah tidak ragu-ragu lagi memilih menjadi wirausaha sebagi pilihan profesinya.
Deskripsi dari orietasi wirausaha menggambarkan bahwa sebagian besar pelaku UMKM Kuliner, sudah mempunyai orientasi wirausaha yang baik. Hasil penilaian terhadap variabel inovasi produk menggambarkan bahwa pelaku UMKM kuliner sudah memiliki pemahaman yang baik akan pentingnya inovasi produk. Hasil penilaian terhadap keberhasilan usaha menggambarkan bahwa sebagian besar pelaku UMKM kuliner meyakini bahwa usaha yang sedang berjalan sudah memiliki keberhasilan cukup tinggi.

Downloads

Published

2019-06-30