PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA UMKM BOLTAPIET KOTA MALANG

Authors

  • Alvin Cindy Audria Politeknik Negeri Malang
  • Joko Samboro Politeknik Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.33795/adbis.v18i1.5664

Keywords:

product quality, brand image, purchasing decisions

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan brand image terhadap keputusan pembelian pada UMKM Boltapiet di Kota Malang.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden, observasi, dan wawancara. Teknik sampling yang digunakan yaitu purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji kuesioner, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, koefisien determinasi, dan uji hipotesis.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) kualitas produk (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan  pembelian; (2) brand image berpengaruh positif dan signifian terhadap keputusan pembelian; (3) kualitas produk dan brand image berpengarauh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian.

Downloads

Published

2024-06-30