EVALUASI NERCA MASSA KINERJA KOLOM FRAKSINASI C-1 PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA MINYAK DAN GAS BUMI CEPU

Authors

  • Moch. Abdul Hakim Jurusan Teknik Kimia, Politeknik Negeri Malang, Jl. Soekarno Hatta No. 9, Malang 65141, Indonesia
  • Anang Takwanto Jurusan Teknik Kimia, Politeknik Negeri Malang, Jl. Soekarno Hatta No. 9, Malang 65141, Indonesia
  • Rieza Mahendra Kusuma PPSDM Migas Cepu, Jl. Raya Sorogo No.1, Blora, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33795/distilat.v7i2.238

Keywords:

destilasi fraksinasi, minyak bumi, neraca massa

Abstract

Kilang PPSDM Migas mengolah minyak mentah menjadi beberapa produk seperti pertasol CA, pertasol CB,  pertasol CC, solar dan residu. Salah satu unit yang penting pada proses pengolahan minyak mentah pada PPSDM  Migas adalah crude distillation unit proses pemisahan minyak mentah yang dilakukan oleh PPSDM menggunakan  destilasi fraksinasi yang berarti memisahkan komponen-komponen (fraksi) minyak bumi berdasarkan titik didih  atau sebagi pemurnian minyak bumi. Tujuan dari perhitungan neraca massa untuk menentukan efisiensi pada  proses kolom destilasi menggunakan bantuan steam dan tanpa menggunakan bantuan steam untuk menentukan  mana yang lebih efisien. Metode perhitungan yang digunakan adalah neraca massa pada proses destilasi  fraksinasi C-1 PPSDM Migas Cepu, menentukan efisiensi pada proses destilasi fraksinasi C-1 menggunakan  bantuan steam dan tanpa bantuan steam. Pengumpulan data didapatkan dari proses dilapangan dan control  room. Berdasarkan hasil perhitungan pada kolom destilasi fraksinasi C-1 jika menggunakan bantuan steam maka  dapat diperoleh efisiensi sebesar 68% sedangkan pada proses destilasi fraksinasi C-1 tenpa menggunakan  bantuan steam dapat diperoleh efisiensi sebesar 62%. Dari data dan perhitungan menunjukkan bahwa proses  operasi pada kolom destilasi fraksinasi C-1 lebih efisien menggunakan bantuan steam untuk meningkatkan  efisiensinya. 

References

Jurdilla, P., Nur, A., Erwan, Y., and Fitria, A., 2019, Industri Pengolahan Minyak Bumi Di Indonesia, INA-Rxiv, 1-29.

Anggrianto, A., Pratika, A., and Hardjono., 2020, Evaluasi Kolom Debutanizer (Flrs T-102) Di Unit RFCCU Pt Pertamina (Persero) Refinery Unit III Plaju - Palembang, Distilat: Jurnal Teknologi Separasi, Vol. 6, No. 1, 8-12.

Maryanty, Y., Hadiantoro, H., Takwanto, A., Kamilia., and Ardhanariswari L., 2020, Waste Mud in Oil and Gas CEPU PPSDM Using Bioremediation, IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, Vol. 3, ISSN. 2580-6572.

Zahidin, A. and Rubianto, L. 2020, Perhitungan Neraca Massa, Neraca Panas Dan Efisiensi Pada Rotary Kiln Unit Kerja RKC 3 Pt Semen Indonesia (PERSERO) Tbk., Distilat: Jurnal Teknologi Separasi, Vol. 6, No. 2, 309-315.

Astuti, S. A., and Valentin D. A., 2018, Menghitung Neraca Massa dan Energi pada Kolom Fraksinasi (C-1 dan C-2) di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi, Laporan Praktik Kerja Lapangan Teknik Kimia Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

Downloads

Published

2021-08-31

How to Cite

Hakim, M. A., Takwanto, . A. ., & Kusuma, R. M. (2021). EVALUASI NERCA MASSA KINERJA KOLOM FRAKSINASI C-1 PUSAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA MINYAK DAN GAS BUMI CEPU. DISTILAT: Jurnal Teknologi Separasi, 7(2), 373–377. https://doi.org/10.33795/distilat.v7i2.238

Issue

Section

Articles