PENENTUAN EFISIENSI BOILER DENGAN MENGGUNAKAN METODE LANGSUNG DI PT X LUMAJANG

Authors

  • Dila Aprilia Jurusan Teknik Kimia, Politeknik Negeri Malang, Jl. Soekarno Hatta No. 9, Malang 65141, Indonesia
  • Hardjono Hardjono Jurusan Teknik Kimia, Politeknik Negeri Malang, Jl. Soekarno Hatta No. 9, Malang 65141, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.33795/distilat.v7i2.237

Keywords:

Boiler, Oli Bekas, Efisiensi

Abstract

Energi panas dalam hal ini berupa uap panas(steam) yang digunakan untuk kebutuhan produksi di PT X Lumajang berasal dari boiler. Bahan bakar untuk boiler yang digunakan di PT X Lumajang adalah oli bekas yang sudah di treatment. Dalam penggunaannya, oli bekas menyebabkan timbulnya kerak pada alat yang membuat boiler tersebut harus melakukan maintenance setiap dua minggu sekali. Tujuan penelitian ini untuk menghitung efisiensi boiler dengan menggunakan metode langsung. Selain itu, karena keterbatasan instrumentasi seperti steamflow dan juga belum pernah dilakukannya perhitungan pasti mengenai nilai efisiensi boiler, sehingga perlu adanya penelitian terkait parameter waktu untuk maintenance. Metodologi penelitian ini termasuk jenis penelitian kuantitatif dimana nantinya didapatkan hasil nilai maksimal dan minimal dari efisiensi boiler. Berdasarkan hasil perhitungan untuk nilai efisiensi boiler di PT X Lumajang dengan metode langsung sebesar 84,710% apabila produksi uap maksimal. Dari hasil tersebut menunjukkan bahwa kinerja boiler pada PT X Lumajang sudah cukup efisien, hal itu dikarenakan proses maintenance yang cukup rutin. Apabila produksi uap minimal yaitu sebesar 52,76% itu artinya boiler sudah harus melakukan maintenance karena kinerja boiler menurun akibat timbulnya kerak.

References

Siswati, N. D., Dara, P. S., Wardana, R. A., 2017, Fermentasi buah sukun menjadi bioetanol, Jurnal Teknik Kimia, 11(2), 56–59.

Rizaldi, R. I., Sindhuwati, C., 2020, Studi Kasus: Pengaruh Suhu Terhadap Fraksi Massa Top Product Pada Pemisahan Propil Asetat Menggunakan Kolom Distilasi, Distilat Jurnal Teknologi Separasi, Vol. 6, No. 2, 130–136.

Yusrin, M., Sonya, A., 2020, Analisis Ekonomi Boiler Water Tube Pada Pabrik Triasetin Dari Asam Asetat Dan Gliserol, Distilat Jurnal Teknologi Separasi, 6(9), 198–206.

Sugiharto, A., 2020, Perhitungan Efisiensi Boiler Dengan Metode Secara Langsung pada Boiler Pipa Api, Maj. Ilm, Swara Patra 10, 51–57.

Fitriawan, D., 2010, Studi Pengelolaan Limbah Padat & Limbah Cair Pt X - Pasuruan Sebagai Upaya Penerapan Proses Produksi Bersih Study of Solid & Liquid Waste Management At Pt X - Pasuruan As the Effort of Implementation, Jurnal Teknik Lingkungan, 1–12.

Hidayat, A.R., Basyirun, B., 2020, Pengaruh Jenis Oli Bekas Sebagai Bahan Bakar Kompor Pengecoran Logam Terhadap Waktu Konsumsi dan Suhu Maksimal pada Pembakaran, Jurnal Dinamika Vokasional Teknik Mesin 5, 103–108.

Asmudi, 2012, Analisa Unjuk Kerja Boiler Terhadap Penurunan Daya Pada PLTU PT, Indonesia Power UBP Perak, Energi Lingkungan, 1-15.

Downloads

Published

2021-08-31

How to Cite

Aprilia, D. ., & Hardjono, H. (2021). PENENTUAN EFISIENSI BOILER DENGAN MENGGUNAKAN METODE LANGSUNG DI PT X LUMAJANG. DISTILAT: Jurnal Teknologi Separasi, 7(2), 421–426. https://doi.org/10.33795/distilat.v7i2.237

Issue

Section

Articles