ANALISIS PENGARUH TEKANAN VAKUM PADA ROTARY VACUUM FILTER (RVF) TERHADAP %POL BLOTONG
DOI:
https://doi.org/10.33795/distilat.v9i4.4202Keywords:
pol blotong, rotary vacuum filter, tekanan vakumAbstract
Pada proses pemisahan/ filtrasi di beberapa industri gula menggunakan alat Rotary Vacuum Filter (RVF). Salah satu faktor pengaruh kapasitas produk gula yang dihasilkan adalah proses pemisahan nira dan kotorannya pada alat Rotary Vacuum Filter (RVF) dalam produksi gula di stasiun pemurnian. RVF yang terpasang di beberapa industri gula umumnya dapat memisahkan nira dan kotorannya menghasilkan nira tapis dan blotong dengan tekanan high vakum optimum sebesar -40 cmHg hingga -45 cmHg dan %pol blotong sebesar 0,25 – 3%. Akan tetapi, terjadi perubahan tekanan vakum menjadi -20 cmHg hingga -30 cmHg yang mengakibatkan nilai %pol blotong meningkat menjadi lebih besar dari 3% sehingga berdampak pada jumlah produk gula yang dihasilkan menurun. Oleh karena itu, perlu dilakukan analisis pengaruh tekanan vakum yang diberikan pada RVF terhadap %pol blotong. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi dampak dari perubahan tekanan high vakum pada RVF terhadap nilai %pol blotong guna mencegah terbuangnya nira dalam blotong. Penelitian ini dilakukan dengan melakukan pengamatan pada alat RVF di lapangan kemudian dilakukan perhitungan kehilangan gula dalam blotong seiring meningkatnya nilai %pol pada blotong menggunakan Microsoft excel. Berdasarkan hasil pengamatan dan perhitungan pada tekanan high vakum sebesar -20 cmHg (%pol = 3,97), -30 cmHg (%pol = 3,14), dan -40 cmHg (%pol = 1,78) menunjukkan bahwa semakin besar tekanan high vakum RVF maka semakin tinggi juga nilai %pol blotong yang dihasilkan sehingga berakibat pada kapasitas produk gula yang semakin menurun dari kapasitas produk yang ditargetkan tiap tahunnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tekanan high vakum RVF yang efektif dalam menghasilkan nilai pol blotong rendah yaitu -40 cmHg.
References
A. Sembada Awal, “Effect of Imbibition Water to Sugar Loss in Bagasse , Process Efficiency , and Purity of Sugarcane Sap in Milling Station, Pabrik Gula Djombang Baru, PT. Perkebunan Nusantara X,” ResearchGate, vol. 1, no. July 2017, p. 10, 2018.
Kementrian Perindustrian, “Tekan Gap Kebutuhan Gula Konsumsi, Kemenperin: Produksi Terus Digenjot,” Artikel, vol. 1, hal. 2–5, 2022.
P. G. Allsopp, "International Society Of Sugar Technologist", vol. 1, no. September. 2019.
A. Fadhilah and F. Wardani, “Laporan Praktek Kerja Industri PT. Perkebunan Nusantara XI Pabrik Gula Gending Probolinggo,” vol.1, hal. 40 - 60, 2022.
T. J. Rainey, O. P. Thaval, and D. W. Rackemann, “Developments in mud filtration technology in the sugarcane industry,” Sugarcane Prod. Consum. Agric. Manag. Syst., no. October, hal. 264–292, 2014.
B. F. Endrawati and F. T. Pertanian, “Analisis Kapasitas Giling Produksi Gula Pasir (Studi Kasus Di PT . PG . Candi Baru Sidoarjo, Jawa Timur ),” Sci. Repos. IPB, vol. 1, hal. 57–58, 2008.
S. Kasus, P. T. Pg, and C. Baru, “Pengukuran Efektivitas Mesin Rotary Vacuum Filter dengan Metode Overall Equipment Effectiveness Measurement o f Rotary Vacuum Filter Machine ’ s Effectiveness Using Overall Equipment Effectiveness Method ( Case Study : PT . PG . Candi Baru Sidoarjo ),” J. Keteknikan Pertan. Trop. dan Biosist. UB, vol. 3, no. 3, hal. 249–258, 2015.
D. P. Kulkarni, “Cane Sugar Manufacture in India,” vol. 1, hal. 525, 1996.
A. Salsabila, R. N. Qodariah, and Y. Naufal, “Rotary Drum Vacuum Filter,” Lap. Prakt. Jur. Tek. Kim. Politek. Negeri Bandung, vol. 1, hal. 2, 2018.
C. J. Geankoplis, A. A. Hersel, and D. H. Lepek, "Transport process and separation process principle", 5 th. United States of America, 2018.
E. Tantono, F. E. Khishna, F. Yusandi, F. Fakhriyah, and Farhanah, “Pengantar Teknik Kimia - Rotary Vacuum Filter.” Universitas Indonesia, hal. 25–26, 2010.
M. I. Emmanuella, “Rotary drum filter,” ResearchGate, vol. 27, no. 3, p. 155, 1990.
Hugot.E, "Handbook of cane sugar engineering", 1986th ed. Elsevier Science Publishing Company Inc., 1960.
J. Coombs, "Handbook of cane sugar engineering", First Edit., vol. 11, no. 2. Elsevier Publishing Company, 1986.
H. J. Hutagaol, “Penerapan Total Productive Maintenance untuk Peningkatan Efisiensi Produksi dengan Menggunakan Overall Equipment Effectiveness di PT. Perkebunan Nusantara III Gunung Para,” Lap. Skripsi USU Medan, no. 8, hal. 1–2, 2010.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Alfira Insani Fadhilah, Ariani Ariani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.