PENGOLAHAN LIMBAH CAIR PADA COAL STOCKPILE DENGAN METODE KOAGULASI
DOI:
https://doi.org/10.33795/distilat.v11i1.6924Keywords:
coal stockpile, koagulasi, limbah cair, retention basinAbstract
Coal stockpile merupakan tempat penimbunan batu bara sementara sebelum digunakan sebagai bahan bakar. Limbah cair yang berasal dari coal stockpile mengandung padatan tersuspensi dengan kadar tinggi serta zat kimia yang berpotensi menjadi beban tambahan pada instalasi pengolahan sebelum dibuang ke lingkungan, terutama saat volume air meningkat dengan padatan tersuspensi yang tinggi selama curah hujan tinggi. Metode untuk mengatasi padatan tersuspensi tinggi pada limbah cair salah satunya dengan proses kimia yaitu koagulasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan metode koagulasi pada pengolahan limbah cair dari coal stockpile terhadap parameter TSS dan kekeruhan. Metode koagulasi dilakukan pada skala laboratorium menggunakan simulator coal retention basin (alat simulasi tempat penampungan aliran limbah cair dari coal stockpile) dengan variabel yang digunakan flow rate influent (200 m3/jam dan 500 m3/jam), penggunaan baffle (4 dan 5), serta penambahan dosis PAC (20 ppm dan 30 ppm). Pada penelitian yang telah dilakukan, didapatkan hasil parameter TSS dan kekeruhan yang telah memenuhi baku mutu berdasarkan keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup No. 113 Tahun 2003 tentang Baku Mutu Limbah Cair Kegiatan Pertambangan Batu Bara. Hasil penelitian menunjukkan penurunan kontaminan terbaik saat nilai TSS 120 mg/L dengan persentase penurunan 98,5% dan nilai kekeruhan 130 NTU dengan persentase penurunan 98,6%. Hasil penelitian tersebut didapatkan pada penerapan variabel flow rate influent 200 m3/jam, penggunaan 5 baffle dan penambahan dosis PAC 30 ppm.
References
A. A. M. Itsnani SM, A. A., Riansyah, & Sutaji, “Perhitungan Tonase Stockpile Batubara Metode Cut and Fill Menggunakan Aplikasi Minescape,” Journal of Geomatics Engineering Technology and Science, vol. 2, no. 2, hal. 41–49, 2024.
R. Fitriyanti, “Karakteristik Limbah Cair Stockpile Batubara,” Jurnal Media Teknik, vol. 11, no. 1, hal. 12–17, 2014.
W. Stumm, S. Gherini, dan M. Forsberg, “Water: Properties, Structure, and Occurrence in Nature”. 2006.
Kiswanto, H. Susanto, dan Sudarno, “Karakteristik Air Asam Batubara Di Kolam Bekas Tambang Batubara PT. Bukit Asam (PTBA),” Seminar dan Konferensi Nasional IDEC, hal. 7–8, 2018.
R. Fitriyanti, “Penggunaan Aluminium Sulfat Untuk Menurunkan Kekeruhan Dan Warna Pada Limbah Cair Stockpile Batubara Dengan Metode Koagulasi Dan Flokulasi,” Paper Knowledge Toward a Media History Documents, hal. 12–26, 2020.
S. Widiawati, dkk. “Perbandingan Tawas Dan Poly Aluminium Chloride (PAC) Pada Pengolahan Limbah Cair Industri Tempe,” Seminar Nasional Sains dan Teknologi, hal. 1–8, 2024.
D. P. A. Kusuma, “Pengolahan Air Limbah Industri Tekstil Dengan Metode Koagulasi-Flokulasi (Studi Kasus Desa Soropadan, Kecamatan Pringsurat, Kabupaten Temanggung),” G-Smart, vol. 5, no. 2, hal. 99–103, 2022.
A. Budiman, dkk. “Kinerja Koagulan Poly Aluminium Chloride (PAC) Dalam Penjernihan Air Sungai Kalimas Surabaya,” Widya Teknik, vol. 7, no. 1, hal. 25–34, 2008.
Y. I. Pratama dan M. P. Nursiana, “Aplikasi Baffled Channel Sebagai Alternatif Optimasi Pengolahan Kualitas Air,” Prosiding Temu Profesi Tahunan Perhimpunan Ahli Tambang Indonesia, vol. 1, no. 1, hal. 723–730, 2020.
F. Rosariawari, E. M. Wijayanto, dan A. U. Farahdiba, “Penyisihan Total Suspended Solid (TSS) Air Sungai Dengan Hidraulis Koagulasi Flokulasi,” Envirotek: Jurnal Ilmiah Teknik Lingkungan, vol. 1, no. 2, hal. 53–59, 2019.
W. Wibowo, dkk. “Instalasi Waste Water Treatment Plant (WWTP) Untuk Menurunkan Total Suspended Solid Sesuai Baku Mutu Pada Air Sump Yang Berkadar Silika Tinggi,” Prosiding Temu Profesi Tahunan Perhimpunan Ahli Tambang Indonesia, hal. 271–280, 2020.
R. P. Sihombing dan Y. T. Sarungu, “Pengolahan Air Limbah Industri Tekstil dengan Metoda Elektrokoagulasi Menggunakan Elektroda Besi (Fe) dan Aluminum (Al),” Journal Cis-Trans: Jurnal Kimia dan Terapannya, vol. 6, no. 2, hal. 11–18, 2022.
H. Muchtar, dkk. “Pengaruh Laju Alir Inlet Reaktor MSL terhadap Reduksi BOD, COD, TSS, dan Minyak/Lemak Limbah Cair Industri Minyak Goreng,” Jurnal Penelitian dan Pengembangan Industri, vol. 7, no. 1, hal. 41–51, 2017.
R. O. Mines, L. W. Lackey, dan G. H. Behrend, “The Impact of Rainfall on Flows and Loadings at Georgia’s Wastewater Treatment Plants,” Journal of Georgia Enviromental Protection Division, vol. 179, no. 1–4, hal. 135–157, 2007.
Sisnayati, “Perbandingan Penggunaan Tawas dan PAC Terhadap Kekeruhan Dan pH Air Baku PDAM Tirta Musi Palembang,” Jurnal Redoks, vol. 6, no. 2, hal. 107–116, 2021.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Aysa Izzah Charissa Isuluqi, Khalimatus Sa'diyah, Erry Nabil

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.