PENERAPAN KEMAMPUAN PRESENTASI UNTUK MENINGKATKAN SPEAKING SKILLS MAHASISWA JURUSAN TEKNIK MESIN

Authors

  • Umi Anis R Politeknik Negeri Malang
  • Atiqah Nurul Asri Politeknik Negeri Malang
  • Abdul Muqit Politeknik Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.33795/jabh.v7i2.407

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan rendahnya kemampuan berbicara mahasiswa sedangkan kemampuan tersebut merupakan kemampuan yang penting dikuasai karena dapat menunjang pemahaman mata kuliah yang berhubungan dengan otomotif yang dipakai nanti pada saat presentasi laporan akhir/skripsi yang ditulis dan di ajukan menggunakan bahasa Inggri Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan seberapa efektifnya presentasi ini untuk meningkatkan kemampuan speaking skill mahasiswa Metode penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif yang menggunakan model pengembangan Kemmis dan Taggart yang meliputi; 1) planning, 2) implementing, 3) observing, dan 4) reflecting, dengan preleminary study sebagai pembukaannya. Populasi penelitian ini terdiri dari kelas 4A terdiri 23 orang dan 4B sebanyak 24 mahasiswa. Materi pelajaran yang diberikan adalah yang berbasis konteks karena hal ini yang dibahas sehari-hari. Hasil yang diperoleh pada kuesioner yang diikuti oleh mahasiswa kelas 4A dan 4B menunjukkan bahwa mereka tidak keberatan bahkan merasa lebih nyaman dengan presentasi kelompok dan mereka merasa lebih bisa berbicara bila dibandingkan dengan kelas kuliah atau lecturing. Dan dari data penelitian mahasiswa menunjukkan peningkatan pada kemahiran berbicara dari kelas 4A dari 55,44% meningkat 63,01% dan dari kelas 4B dari 53,14 % menjadi 62,72%

Downloads

Published

2021-07-10

How to Cite

[1]
U. . Anis R, A. . Nurul Asri, and A. . Muqit, “PENERAPAN KEMAMPUAN PRESENTASI UNTUK MENINGKATKAN SPEAKING SKILLS MAHASISWA JURUSAN TEKNIK MESIN ”, jabh, vol. 8, no. 2, pp. 39–42, Jul. 2021.