Evaluasi Penggunaan Prometheus dan Grafana Untuk Monitoring Database Mongodb

Authors

  • Ramadoni
  • Mahmud Zunus Amirudin
  • Rifki Fahmi
  • Ema Utami
  • Muhammad Syukri Mustafa

DOI:

https://doi.org/10.33795/jip.v7i2.530

Keywords:

observability, monitoring, prometheus, grafana, mongodb

Abstract

Sebuah basis data dituntut untuk selalu dalam keadaan optimal, karena hal tersebut merupakan faktor penting dalam sebuah Sistem Informasi Manajemen. Untuk menjaga sebuah sistem basis data agar selalu optimal tentu saja dibutuhkan mekanisme monitoring yang dapat memberikan informasi kepada pihak yang berkepentingan sehingga setiap kejadian dapat terpantau, sehingga apabila diperlukan sebuah tindakan preventif maupun korektif dapat segera dilakukan. Pemilihan perangkat monitoring perlu mempertimbangkan beberapa faktor seperti fleksibilitas, kemampuan untuk diintegrasikan dengan sistem yang lain. Prometheus dan Grafana adalah kombinasi yang bagus untuk melakukan monitoring pada sistem basis data, tidak hanya terbatas pada sistem sebuah basis data MongoDB, kemampuan Prometheus untuk menyimpan basis data dalam bentuk time series memungkinkan Prometheus untuk menyimpan data dalam jumlah besar. Sedangkan tampilan visualisasi Grafana yang bisa dikustomisasi membuka peluang untuk kita membuat visualisasi dan mendapatkan visibilitas sesuai dengan kebutuhan. Penggunaan Prometheus dan Grafana yang bersifat opensource juga menjadi pilihan untuk mengurangi biaya karena tidak membutuhkan lisensi untuk penggunaannya bahkan di lingkungan komersial sekalipun.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-02-23

How to Cite

Ramadoni, Amirudin, M. Z. ., Rifki Fahmi, Ema Utami, & Mustafa, M. S. . (2021). Evaluasi Penggunaan Prometheus dan Grafana Untuk Monitoring Database Mongodb. Jurnal Informatika Polinema, 7(2), 43–50. https://doi.org/10.33795/jip.v7i2.530