SISTEM PAKAR UNTUK MENDETEKSI GANGGUAN KEHAMILAN MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING
DOI:
https://doi.org/10.33795/jip.v8i1.925Keywords:
Sistem Pakar, Ibu Hamil, Artificial Intelligence, Forward ChainingAbstract
Sistem pakar merupakan salah satu aplikasi dari kecerdasan buatan (Artificial Intelligence). Sistem pakar merupakan implementasi dari ilmu seorang pakar yang dibuat ke dalam suatu sistem untuk bisa membantu dalam menyelesaikan masalah atau menemukan diagnosa terkait hal-hal yang hanya bisa ditentukan oleh seorang pakar. Penelitian ini mengangkat permasalahan mengenai gangguan/kelainan penyakit yang diderita ibu hamil, dibantu dengan teknologi sistem cerdas yang dapat memberikan pengetahuan mengenai gejala dan kebiasaan apa yang menyebabkan ibu hamil bisa rentan terkena kelainan dan gangguan pada janin yang tengah dikandungnya berdasarkan ketentuan/rule yang telah ditentukan. Membantu ibu hamil dalam mengetahui kondisi kesehatannya lewat kondisi per-trimester. Sistem juga dapat memberikan informasi sekaligus bantuan berupa saran yang bisa diikuti oleh calon ibu ketika kondisi kehamilannya mungkin terdapat sedikit gangguan, secara tidak langsung sistem memberikan pertolongan pertama bagi calon ibu. Menggunakan metode forward chaining, metode ini menggunakan kaidah pencarian serta penarikan hasil berupa kesimpulan yang ada berdasarkan rules, prosesnya dimulai dari fakta yang ada lalu diproses melalui premis-premis untuk menuju pada kesimpulan atau yang biasa disebut bottom up reasoning. Forward chaining dimulai melalui pencarian dari satu masalah sampai kepada solusinya. Apabila klausa premis sesuai dengan kondisi, maka proses akan memberikan hasil berupa kesimpulan. Diimplementasikan dalam sebuah sistem berbasis website agar para ibu hamil dapat melakukan konsultasi mandiri dimanapun dan kapanpun, dengan adanya sistem ini berguna untuk para ibu hamil yang ingin mengetahui kondisi kesehatan kandungannya tanpa perlu konsultasi langsung pada dokter kandungan setiap sebulan sekali.