SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN OBJEK WISATA UNGGULAN MENGGUNAKAN METODE MOORA

Authors

  • Eka Larasati Amalia
  • Kadek Suarjana Batubulan
  • Panji Bayu Setiaji

DOI:

https://doi.org/10.33795/jip.v6i3.326

Keywords:

Sistem Pendukung Keputusan, Wisata, Moora

Abstract

Wisata adalah suatu kegiatan perjalanan yang dilakukan manusia baik perorangan maupun kelompok untuk mengunjungi destinasi tertentu dengan tujuan rekreasi, mempelajari keunikan daerah wisata, pengembangan diri dsb dalam kurun waktu yang singkat atau sementara waktu. Wisata sendiri dikelola oleh dinas kebudayaan dan pariwisata, pengelolaan itu termasuk penyusunan rencana kerja dinas pariwisata, perumusan kebijakan teknis urusan pemerintahan bidang pariwisata, pelaksanakan, pelayanan, pembinaan, pengendalian urusan pemerintahan bidang pariwisata dan memberikan penilaian pariwisata berdasarkan kriteria yang bertujuan untuk menentukan wisata unggulan. Untuk membantu wisata unggulan tersebut, dibuatlah penelitian berupa sistem pendukung keputusan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan tempat wisata di kabupaten Tulungagung. Beberapa tempat wisata yang ada akan dihitung setiap nilai bobotnya sehingga dapat dihasilkan destinasi tempat wisata terbaik berdasarkan nilai pembobotannya. Dengan mengetahui tempat wisata yang terbaik atau yang kurang maka pihak pengelolaan wisata dapat memberikan perrhatian yang lebih terutama pada tempat wisata yang kurang dalam pengelolaaannya. Agar semua tempat wusata di Tulungagung dapat berkembang dan menjadi lebih baik.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2020-05-28

How to Cite

Amalia, E. L. ., Batubulan, K. S., & Setiaji, P. B. . (2020). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN OBJEK WISATA UNGGULAN MENGGUNAKAN METODE MOORA. Jurnal Informatika Polinema, 6(3), 23–28. https://doi.org/10.33795/jip.v6i3.326