SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN GURU BERPRESTASI MENGGUNAKAN METODE PROMETHEE (Studi Kasus: Dinas Pendidikan Kota Malang)

Authors

  • Febryan Senja Priyanto
  • Budi Harijanto
  • Yan Watequlis

DOI:

https://doi.org/10.33795/jip.v3i4.39

Abstract

SPK (Sistem pendukung keputusan) ini  digunakan sebagai alat untuk lomba pemilihan guru  berprestasi dan  ditujukan  kepada  Dinas  Pendidikan  Kota  Malang  dimana  pada proses perhitungannya masih  menggunakan sistem  manual  dalam  menilai  para peserta  guru  berprestasi.  Sistem ini  diharapkan  dapat  membantu  pihak  dinas dalam  proses  penilaian  dan  penentuan  guru  berprestasi  di  wilayah Kota  Malang  secara  cepat,  tepat dan akurat. Metode  yang  digunakan  dalam  sistem  pendukung  keputusan  pemilihan  guru  berprestasi  ini  adalah  metode Promethee.    Yaitu  salah  satu  metode  yang  termasuk  dalam  kelompok  pemecahan  masalah  Multi  Criteria Decision  Making  (MCDM).  Hasil  dari  perangkingan  dalam  sistem  ini  dipengaruhi  oleh  pemilihan  tipe preferensi dan  penentuan threshold  yang  diinputkan ke  dalam  sistem. Sehingga, hasilnya ada  yang sama dan ada yang  tidak  sama  dengan proses  seleksi  manualnya. Pengujian sistem ini  menggunakan  data  nilai  dari  10  guru, yang  perangkingannya  dibagi  menurut  kelompok  SMK  dan  SMA.  Dari  beberapa  ujicoba  yang  telah dilakukan untuk  menentukan guru berprestasi, hasil perangkingannya jauh  lebih  cepat  dan  lebih akuntabel.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2017-08-01

How to Cite

Priyanto, F. S., Budi Harijanto, & Yan Watequlis. (2017). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN GURU BERPRESTASI MENGGUNAKAN METODE PROMETHEE (Studi Kasus: Dinas Pendidikan Kota Malang). Jurnal Informatika Polinema, 3(4), 23. https://doi.org/10.33795/jip.v3i4.39