SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI CALON PENDIDIK MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) BERBASIS WEB (STUDI KASUS: PAUD/TK TANWIRUL QULUB KABUPATEN PAMEKASAN)

Authors

  • Muhammad Nauval Hafidzi
  • Nurudin Santoso

DOI:

https://doi.org/10.33795/jip.v2i3.68

Keywords:

Sistem Pendukung Keputusan, Seleksi Calon Pendidik, Analytical Hierarchy Process (AHP)

Abstract

Sebuah  sistem  pendukung  dibutuhkan  oleh  lembaga  pendidikan,  PAUD/TK  Tanwirul  Qulub  untuk menentukan pendidik  yang akan mengajar di lembaga tersebut. Sistem pendukung keputusan seleksi calon pendidik merupakan suatu sistem yang dapat membantu meningkatkan efektivitas dan efisiensi tim penyeleksi, meningkatkan kecepatan dan validitas pengambilan keputusan yang berkaitan  dengan kegiatan operasional, dan meningkatkan kualitas akan calon pendidik. Metode yang digunakan dalam sistem pendukung ini adalah metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Sebuah kerangka untuk mengambil keputusan dengan efektif terhadap persoalan yang kompleks dengan menyederhanakan dan mempercepat proses pengambilan keputusan. Proses yang dilakukan oleh metode ini adalah dengan menyeleksi, memilih serta menghitung kriteria calon pendidik. Dari hasil pengujian yang berupa uji coba fungsional dan uji coba akurasi hasil analisa, dapat ditemukan bahwa hasil pengujian yang dihasilkan oleh microsoft office excel dan sistem yang diuji, menunjukkan hasil yang tidak sama dikarenakan terjadi proses pembulatan dari beberapa kolom pada hasil penghitungan di microsoft excel ke dalam sistem yang telah diimplementasikan ke dalam bahasa pemrograman web PHP. Sehingga, dengan menggunakan sistem metode ini bisa membantu PAUD/TK Tanwirul Qulub dalam menentukan calon pendidik mereka.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-05-01

How to Cite

Hafidzi, M. N. ., & Santoso, N. . (2016). SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI CALON PENDIDIK MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) BERBASIS WEB (STUDI KASUS: PAUD/TK TANWIRUL QULUB KABUPATEN PAMEKASAN). Jurnal Informatika Polinema, 2(3), 116. https://doi.org/10.33795/jip.v2i3.68