SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN SELEKSI DOKUMEN PENAWARAN JASA KONSULTAN MENGGUNAKAN TOPSIS
DOI:
https://doi.org/10.33795/jip.v2i3.69Keywords:
sistem pendukung keputusan, evaluasi, TOPSISAbstract
Evaluasi dokumen penawaran teknis dilakukan dengan cara memberikan nilai angka tertentu pada setiap kriteria yang dinilai dan di berikan bobot, kemudian membandingkan jumlah perolehan nilai dari peserta dan hasil evaluasi teknis harus melewati ambang batas nilai teknis (passing grade) juga perhitungan yang dilakukan masih secara manual. Agar dapat mengatasi masalah diatas maka Rumah Sakit Jiwa Dr. Radjiman Wediodiningrat Lawang ini memerlukan suatu sistem pendukung keputusan (Decision Support System) atau SPK (Sistem Pendukung Keputusan). Sedangkan penulis memilih salah satu metode dalam pembuatan SPK yaitu Technique Order Preference by Similarity To Ideal Solution (TOPSIS) yang memiliki Kelebihan antara lain TOPSIS digunakan untuk menyelesaikan suatu masalah dengan beragam kriteria dengan menerapkan bobot nilai pada setiap kriterianya. Karena kemampuannya untuk menghitung banyak kriteria sehingga sesuai untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi. Berdasarkan penelitian yang dilaksanakan oleh penulis pada pengembangan sistem pendukung keputusan, dapat ditarik kesimpulan bahwa sistem ini telah di implementasikan dengan baik, maupun secara validasi sistem dan akurasi yang mencapai 100%.