Sistem Booking Makeup Artist Berbasis Web Menggunakan Algoritma SHA-256
DOI:
https://doi.org/10.33795/jip.v11i2.6653Keywords:
Flask, Secure Hast Algorithm (SHA-256), Sistem Booking Makeup Artist, SQLite, WebAbstract
Sistem Booking Makeup Artist (HaniBunny MUA) adalah sebuah sistem pemesanan jasa Makeup Artist (MUA) berbasis web yang dirancang untuk mempermudah pelanggan dalam mencari dan memesan jasa makeup artist untuk berbagai kebutuhan, seperti acara pernikahan, pesta dan photoshoot. Sistem ini dilengkapi dengan fitur utama yaitu registrasi dan login untuk pengguna dan admin, serta fitur pemesanan yang memungkinkan pengguna untuk memilih MUA sesuai dengan preferensi dan jadwal yang diinginkan. Pengimplementasian website ini menggunakan Bahasa Pemograman Python dengan teknologi Mikroframework Flask sebagai framework backend dan SQLite sebagai database untuk penyimpanan data pengguna dan pemesanan. Peningkatan keamanan data, algoritma Secure Hash Algorithm - 256 (SHA-256) digunakan untuk mengenkripsi kata sandi pengguna sebelum disimpan di database, memastikan perlindungan data dari akses tidak sah. Pengguna dapat melihat daftar makeup style yang tersedia beserta deskripsi layanan yang ditawarkan, serta mengakses halaman pemesanan untuk memilih tanggal, layanan yang akan dipilih, dan mengisi informasi kontak. Sebagai tambahan, admin dapat mengelola data booking dan pengguna melalui dashboard yang sudah disediakan. Sistem Booking Makeup Artist ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan kenyamanan dalam proses pemesanan jasa MUA, sekaligus memberikan platform yang mudah digunakan bagi semua kalangan. Dengan penggunaan sistem berbasis web, Sistem Booking Makeup Artist ini dapat diakses kapan saja dan di mana saja, memberikan kemudahan dalam merencanakan momen spesial dengan tampilan makeup yang sempurna.
Downloads
References
Albar, A. F., Halomoan, A. G., Hizburohmah, S. F., & Djutalov, R. (2023). Perancangan Sistem Aplikasi Penjadwalan Mua Berbasis Dekstop Dengan Metode Extreme Programming. Journal of Research and Publication Innovation, 1(2), 272-278.
Dharmawan, A., & Munandar, H. (2023). Penerapan Algoritma Kriptografi Sha-256 Dan Aes-256 Untuk Pengamanan File Pada Pt Pelangi Sentral Kreasi. Seminar Nasional Mahasiswa Fakultas Teknologi Informasi (SENAFTI), 2(2), 186–195. https://senafti.budiluhur.ac.id/index.php/senafti/article/view/857
Kholifah, S. B. N., & Nurmiati, S. (2022). Rancang Bangun Sistem Informasi Pemesanan Jasa Make-Up Artist (Mua) Berbasis Web. Jurnal Rekayasa Informasi, 11(2), 146-152.
Lathkar, M. (2021). Building Web Apps with Python and Flask: Learn to Develop and Deploy Responsive RESTful Web Applications Using Flask Framework (English Edition). BPB Publications
Putra, A., Surya, B., & Kurniawan, D. (2021). Pengembangan aplikasi absensi digital menggunakan Python Flask dan SQLite. Jurnal Teknik Informatika, 10(3), 200-210.
Putra, B. P., & Susetyo, Y. A. (2020). Implementasi Api Master Store Menggunakan Flask, Rest Dan Orm Di Pt Xyz. Sistemasi, 9(3), 543. https://doi.org/10.32520/stmsi.v9i3.899
Salsabila, S., Supiani, T., & Nursetiawati, S. (2024). Analisis Makeup Artist Dalam Perkembangan Beauty Industry Pada Alumni D3 Tata Rias. 02(05), 781–813.
Santoso, E., Sari, L., & Dewi, N. (2024). Keunggulan SQLite dalam pengelolaan data sistem absensi. Jurnal Teknologi dan Informatika, 13(1), 102-115.
Sulistiono, H., Kom, S., & Kom, M. (2018). Coding Mudah dengan CodeIgniter, JQuery, Bootstrap, dan Datatable. Elex Media Komputindo.
Suraya, S., & Sholeh, M. (2022). Designing and implementing a database for thesis data management by using the python Flask Framework. International Journal of Engineering, Science and Information Technology, 2(1), 9-14.
Suta, I. K. P. B., Santiari, N. P. L., & Pratami, N. W. C. A. (2024, June). Sistem Informasi Pemesanan Jasa Make Up Artist (MUA) Salon Komala Santika Berbasis Web. In Seminar Hasil Penelitian Informatika dan Komputer (SPINTER)| Institut Teknologi dan Bisnis STIKOM Bali (pp. 418-423).
Triawan, A., & Prasetiyo, M. A. (2019). Penerapan Web Service (XML dan JSON) Untuk Meningkatkan Performance Pada Informasi Pembayaran Uang Kuliah. Teknois : Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Dan Sains, 8(1), 78–93. https://doi.org/10.36350/jbs.v8i1.22
Umaina et al., 2024. (2024). Studi Literatur Tentang Manajemen Pemasaran Digital Bagi Profesional Makeup Artist Di Era Media Sosial. Ensiklopedia of Journal, 6(2), 76–82.
Yusuf, R. (2022). Flask: Framework Python untuk pengembangan aplikasi web yang efisien. Jurnal Komputasi dan Informatika, 6(2), 25-34.
Wahyudiyono, -. (2017). Transaksi E-Commerce Masyarakat Jawa Timur. Jurnal Komunika : Jurnal Komunikasi, Media Dan Informatika, 6(3).https://doi.org/10.31504/komunika.v6i3.1250
Zahara, F. F., Marthiawati, N., & Gustinar, G. (2024). Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Pemesanan Jasa Make-Up Artist (MUA) Berbasis Web Pada Siti Mariatun Makeup. Jurnal Informatika, Sistem Informasi dan Kehutanan (FORSINTA), 3(2), 116-125.