Main Article Content

Abstract

Jalan Saxophone – Jalan Tegalgondo merupakan salah satu jalan alternatif menuju Kota Batu. Hasil evaluasi yang dilakukan pada jalan tersebut didapatkan bahwa kondisi geometrik ruas jalan tidak memenuhi standar sesuai Pedoman Desain Geometrik Jalan Tahun 2021, yaitu alinyemen horizontal eksisting tidak memenuhi radius jari-jari minimum (Rmin = 29m).  Tujuan dari penelitian ini adalah mendesain ulang geometrik jalan, merancang perkerasan lentur, dan menghitung RAB. Data yang dibutuhkan meliputi peta topografi, data CBR tanah, data kelas fungsi jalan, data LHR (Lalu Lintas Harian), dan harga satuan pekerjaan Bina Marga tahun 2022. Evaluasi geometrik ini mengacu pada Pedoman Desain Geometrik Jalan No 13/P/BM/2021. Dari hasil penelitian ini diperoleh 12 tikungan jenis SCS, serta 6 lengkung vertikal cembung dan 5 lengkung vertikal cekung.

Keywords

EVALUASI GEOMETRIK JALAN PDGJ 2021

Article Details

References

  1. Kementerian PUPR Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Dasar-Dasar Perencanaan Geometrik Ruas Jalan, 2017.
  2. Kementerian PUPR Direktorat Jenderal Bina Marga, Pedoman Desain Geometrik Jalan (No. 13/P/BM/2021), 2021.
  3. N.D. Raharjo, “Evaluasi Desain Lengkung Horizontal Jalan Raya Pada Kawasan Wisata Alam Arak-Arak Kabupaten Bondowoso Jawa Timur”, Jurnal Teknik Sipil, vol. 3, no. 1, p. 25-34, 2022, Mei. 2022.
  4. Rambitan, R dkk, “Analisis Geometrik Jalan pada Ruas Jalan Tondano – Suluan STA 0+000 – STA 3+000”, TEKNO, vol. 20, no. 81, p. 323-328, Aug. 2022.
  5. Subkhan, M. F, “Evaluasi dan Perencanaan Ulang Desain Geometrik Jalan Berdasarkan Standart Bina Marga pada Ruas Jalan Dadaprejo Kota Batu”, Jurnal Teknik Sipil, vol. 12, no. 2, p. 79-84, Aug. 2022.