Main Article Content
Abstract
Gempa bumi merupakan bencana alam yang umum terjadi hampir diseluruh dunia. Jenis bencana ini umumnya diakibatkan adanya pergerakan lapisan tanah yang disebabkan banyak faktor, salah satunya gesekan antar lempeng benua. Performance Based Seismic Design (PBSD) merupakan konsep dasar perencanaan struktur gedung tahan gempa yang didesain dengan level kerusakan. Dengan kata lain, struktur yang dirancang pasti akan mengalami kerusakan saat terjadi gempa. Konsep PBSD dinilai sebagai metode yang paling efektif dalam menanggulangi fenomena kehancuran struktur bangunan saat terjadi bencana gempa dan struktur dapat dikatakan lebih ekonomis dan lebih bersifat daktail sehingga kegagalan struktur dapat diminimalisir sekecil mungkin. Konsep PBSD yang akan diterapkan pada Gedung 4 lantai di kota Malang. Gedung akan dimodifikasi pada geometri strukturnya bertujuan mencegah rotasi pada struktur tersebut. Fungsi bangunan sebagai sekolah maka merujuk pada SNI 1726:2019 menentukan bahwa fungsi bangunan mempengaruhi tingkat risiko gempa yang terjadi dan sekolah termasuk tingkat risiko tertinggi, sebagai tambahan gempa juga diskalakan dengan gempa dinamis, sebelumnya struktur hanya dipertimbangkan hingga gempa statis. Tujuan dari skripsi ini adalah mengetahui permodelan 3D dalam mempertimbangkan kelakuan struktur, kekakuan struktur, metode CQC atau SRSS pada gaya gempa dinamik, pengecekan partisipasi massa dan pengecekan simpangan antar tingkat akibat beban gempa dan beban lainnya. Mengetahui gaya-gaya dalam yang didapat dari software setelah dikatakan aman dari pembebanan dan mendesain elemen struktur dengan acuan Ru x Rn untuk mendapatkan dimensi yang digunakan pada struktur atas dan bawah. Diperoleh hasil perhitungan sebagai berikut : Dimensi B1 30/60 cm dan Tie beam dengan tulangan tarik 4D19 dan tulangan tekan 3D19. B2 25/30 cm dengan tulangan tarik 3D19 dan tulangan tekan 2D19. B3 30/40 cm dengan tulangan tarik 3D19 dan tulangan tekan 2D19. Pelat lantai tebal 125 mm dengan tulangan lentur arah x dan y 10 – 150 mm, pada tulangan susut arah x dan y 8 – 150 mm. Pelat atap tebal 100 mm dengan tulangan lentur arah x 8 – 150 mm, tulangan lentur arah y 8 – 100 mm, pada tulangan susut arah x dan y 6 – 150 mm. Pelat tangga tebal 150 mm dengan tulangan lentur arah x 10 – 200 mm dan tulangan lentur arah y 10 – 250 mm. K1 dengan tulangan 12D19. Pilecap tebal 500 mm dengan tulangan lentur atas arah x dan y D10 – 100 mm dan tulangan lentur bawah arah x dan y D16 – 100 mm. Tiang Borepile dengan dimensi 40 cm dengan jumlah tulangan 6D13. Struktur atas dikatakan translasi pada kedua arah sesuai SNI 1726:2019 pasal 7.7.3, kekakuan dan kelakukan sesuai peraturan SNI 1726:2019 dan Simpangan antar tingkat 56,25 mm (Simpangan Izin) > 27,9 mm (Simpangan terbesar terjadi) maka dikatakan aman.
Article Details
References
- Arifi, Ev & Setyowulan, D 2020, Perencanaan Struktur Baja Berdasarkan SNI 1729:2020, UB Press, Malang.
- Lesmana, Y 2020, Handbook Analisa dan Desain Sheer Wall Beton Bertulang Dual System Berdasarkan SNI 2847-2019 & 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
- Lesmana, Y 2020, Handbook Prosedur Analisa Beban Gempa Struktur Bangunan Gedung Berdasarkan 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
- Lesmana, Y 2020, Handbook Desain Struktur Beton Bertulang Berdasarkan SNI 2847-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
- Sholeh, M.N 2022, Struktur Bangunan Tahan Gempa Memahami Bencana Alam dan Rekayasa Bangunan lebih Aman di Indonesia , Pustaka Pranala, Yogyakarta.
- Lesmana, Y 2020, Handbook Analisa dan Desain Struktur Tahan Gempa Beton Bertulang (SRPMB, SRPMM, SRPMK) Berdasarkan SNI 2847-2019 & 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
- BSN 2020, SNI 1727:2020 Beban desain minimum dan kriteria terkait untuk bangunan gedung dan struktur lain, www.bsn.go.id, Jakarta.
- BSN, SNI 03-1727:1989 Pedoman Perencanaan Pembebanan Untuk Rumah dan Gedung Standar Nasional Indonesia, www.bsn.go.id.
- BSN 2019, SNI 2847:2019 Persyaratan beton struktural untuk bangunan gedung dan penjelasan (ACI 318M-14 dan ACI 318RM-14, MOD), www.bsn.go.id, Jakarta.
- BSN 2017, SNI 8460:2017 Persyaratan Perancangan Geoteknik, www.bsn.go.id, Jakarta.
- BSN 2012, SNI 1726:2012 Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung, www.bsn.go.id, Jakarta.
- BSN 2019, SNI 1726:2019 Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung, www.bsn.go.id, Jakarta.
- FEMA 273 1997, NEHRP Guidelines for the Seismic Rehabilitation of Buildings (FEMA Publication 273), Washington, D.C.
- BSN 2017, SNI 2052:2017 Baja Tulangan Beton, www.bsn.go.id, Jakarta.
- PUPR 2017, Peta Sumber dan Bahaya Gempa indonesia Tahun 2017, Bandung.
- PUPR 2017, Peta Sumber dan Bahaya Gempa indonesia Tahun 2017, Bandung.
- Bagio, T.H & Tavio 2022, Desain Komponen Struktur Beton Bertulang Lanjut , Penerbit Andi, Yogyakarta.
- Suseno, H 2020, Analisis Pelat Elastis,Universitas Negeri Malang, Malang.
- Pamungkas, A 2023, Desain Struktur Gedung Beton Bertulang dengan Etabs versi 18.1.1 sesuai SNI 1726:2019,SNI 1727:2020,SNI 2847:2019, UB Press, Malang.
- Pamungkas, A 2021, Contoh Laporan Struktur Perencanaan Struktur Gedung Beton Bertulang Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SPRMK) sesuai SNI 1727:2020, SNI 1726:2019,SNI 2847:2019, DeePublish, Sleman.
- PUPR 2019, Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Fondasi, Jakarta.
- Lim, E., Imran, I., & Hendrik, F 2024, Perencanaan Lanjut Struktur Beton Bertulang , Penerbit ITB Press, Bandung.
- Tavio & Christianto, D 2022, Persyaratan Kode Bangunan Gedung untuk Beton Struktural (ACI 318I-19) dan Penjelasan tentang Persyaratan kode Bangunan Gedung untuk Beton Struktural (ACI 318RI-19) , Penerbit Deepublish, Surabaya.
References
Arifi, Ev & Setyowulan, D 2020, Perencanaan Struktur Baja Berdasarkan SNI 1729:2020, UB Press, Malang.
Lesmana, Y 2020, Handbook Analisa dan Desain Sheer Wall Beton Bertulang Dual System Berdasarkan SNI 2847-2019 & 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
Lesmana, Y 2020, Handbook Prosedur Analisa Beban Gempa Struktur Bangunan Gedung Berdasarkan 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
Lesmana, Y 2020, Handbook Desain Struktur Beton Bertulang Berdasarkan SNI 2847-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
Sholeh, M.N 2022, Struktur Bangunan Tahan Gempa Memahami Bencana Alam dan Rekayasa Bangunan lebih Aman di Indonesia , Pustaka Pranala, Yogyakarta.
Lesmana, Y 2020, Handbook Analisa dan Desain Struktur Tahan Gempa Beton Bertulang (SRPMB, SRPMM, SRPMK) Berdasarkan SNI 2847-2019 & 1726-2019 Edisi pertama, Nas Media Pustaka, Makassar.
BSN 2020, SNI 1727:2020 Beban desain minimum dan kriteria terkait untuk bangunan gedung dan struktur lain, www.bsn.go.id, Jakarta.
BSN, SNI 03-1727:1989 Pedoman Perencanaan Pembebanan Untuk Rumah dan Gedung Standar Nasional Indonesia, www.bsn.go.id.
BSN 2019, SNI 2847:2019 Persyaratan beton struktural untuk bangunan gedung dan penjelasan (ACI 318M-14 dan ACI 318RM-14, MOD), www.bsn.go.id, Jakarta.
BSN 2017, SNI 8460:2017 Persyaratan Perancangan Geoteknik, www.bsn.go.id, Jakarta.
BSN 2012, SNI 1726:2012 Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung, www.bsn.go.id, Jakarta.
BSN 2019, SNI 1726:2019 Tata cara perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan gedung dan non gedung, www.bsn.go.id, Jakarta.
FEMA 273 1997, NEHRP Guidelines for the Seismic Rehabilitation of Buildings (FEMA Publication 273), Washington, D.C.
BSN 2017, SNI 2052:2017 Baja Tulangan Beton, www.bsn.go.id, Jakarta.
PUPR 2017, Peta Sumber dan Bahaya Gempa indonesia Tahun 2017, Bandung.
PUPR 2017, Peta Sumber dan Bahaya Gempa indonesia Tahun 2017, Bandung.
Bagio, T.H & Tavio 2022, Desain Komponen Struktur Beton Bertulang Lanjut , Penerbit Andi, Yogyakarta.
Suseno, H 2020, Analisis Pelat Elastis,Universitas Negeri Malang, Malang.
Pamungkas, A 2023, Desain Struktur Gedung Beton Bertulang dengan Etabs versi 18.1.1 sesuai SNI 1726:2019,SNI 1727:2020,SNI 2847:2019, UB Press, Malang.
Pamungkas, A 2021, Contoh Laporan Struktur Perencanaan Struktur Gedung Beton Bertulang Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SPRMK) sesuai SNI 1727:2020, SNI 1726:2019,SNI 2847:2019, DeePublish, Sleman.
PUPR 2019, Kumpulan Korelasi Parameter Geoteknik dan Fondasi, Jakarta.
Lim, E., Imran, I., & Hendrik, F 2024, Perencanaan Lanjut Struktur Beton Bertulang , Penerbit ITB Press, Bandung.
Tavio & Christianto, D 2022, Persyaratan Kode Bangunan Gedung untuk Beton Struktural (ACI 318I-19) dan Penjelasan tentang Persyaratan kode Bangunan Gedung untuk Beton Struktural (ACI 318RI-19) , Penerbit Deepublish, Surabaya.