Main Article Content

Abstract

Apartment Suncity Residence Sidoarjo adalah apartemen yang didirikan tepat di belakang Mall Suncity Sidoarjo. Jumlah lantai basement pada Proyek pembangunan Apartment Suncity Residence Sidoarjo hanya terdiri 1 lantai. Pada dinding penahan tanahnya jenis pondasi yang digunakan adalah pondasi borepile dengan Ø 60 cm dan memiliki panjang 38 m. Sehingga tujuan dari penulisan skripsi ini adalah memberikan alternatif perencanaan struktur pondasi dengan menggunakan pondasi tiang pancang beton dengan panjang tiang 35 m, 38 m, dan 40 m dengan Ø 30, 40 dan 50 cm. Metode pelaksanaan pemancangan yaitu dengan menggunakan alat Hydraulic Static Pile Driver. Data-data yang dibutuhkan adalah gambar kerja, data tanah, dan HSPK Kota Surabaya Tahun 2019. Untuk perhitungan daya dukung pondasi menggunakan metode N-SPT dan perhitungan struktur dibantu dengan program RSAP. Dari hasil analisis diperoleh yaitu (1) beban untuk tipe A = 17.966,79 kg dan untuk tipe B = 21.962,32 kg. (2) daya dukung tiang diperoleh alternatif 2 dengan Qtiang Ø 50 = 27.918 kg (3) jumlah tiang tipe A adalah 2 tiang dan tipe B adalah 3 tiang (4) dari perhitungan penurunan total kelompok tiang tipe A diperoleh = 14,63 cm dan tipe B diperoleh = 13,36 cm (5) pekerjaan pondasi ini menggunakan biaya sebesar Rp. 2,591,177,369,- dengan perbandingan harga 17,99 % lebih kecil dari pondasi eksisting.

Keywords

Daya Dukung Tanah; Tiang Pancang; Penurunan; Biaya; Metode Pelaksanaan

Article Details

References

  1. Aponno, G., (2000), Petunjuk Praktikum Laboratorium Mekanika Tanah, Malang : Jurusan Teknik Sipil, Politeknik Negeri Malang
  2. Das, B.M., Endah Noor, dan Mochtar I.B. 1995. Mekanika Tanah (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknis). Jilid 2. Jakarta: Erlangga.
  3. Hardiyatmo, H. C. 2003. Mekanika Tanah II. Edisi Ketiga. Yogyakarta: Gajah Mada Universitas Press
  4. Nakazawa, Kazuto dkk.1980. Mekanika Tanah dan Teknik Pondasi, diterjemahkan oleh: Sosrodarson, Suryono. Jakarta. PT. Pradnya Paramita
  5. Terzaghi, Karl, dan Ralph B. Peck. 1967. Soil Mechanics In Engineering Practiceed, diterjemahkan oleh: Witjaksono, Bagus dan Benny Krisna R. Jakarta: Erlangga.
  6. Novianto, Dandung, dkk. 2012. Modul Ajar Rekayasa Pondasi. Malang: Politeknik Negeri Malang.