Sosialisasi Pengolahan Limbah Plastik Menjadi Pelet di Desa WringinSongo - Tumpang
DOI:
https://doi.org/10.33795/jpkm.v11i1.3317Abstract
Desa Wringinsongo merupakan wilayah yang menjadi desa mitra Politeknik Negeri Malang yang berada di Kecamatan Tumpang Kabupaten Malang. Dalam perkembangannya saat ini, permasalahan yang dihadapi oleh warga setempat adalah banyaknya timbunan sampah yang diakibatkan oleh banyaknya jumlah penduduk yang mendiami desa tersebut, munculnya pasar modern, serta meningkatnya pola hidup masyarakat. Salah satu pengelolaan dan pengolahan sampah rumah tangga adalah dengan cara memisahkan sampah organik dan non- organik, sampah organik diolah menjadi pupuk dan sampah non-organik yang didominasi sampah plastik dimana dapat diolah menjadi butir plastik/ pelet. Tim Pengabdian Masyarakat Jurusan Teknik Kimia Polinema memberikan sosialisasi mengenai teknik pengolahan sampah plastik menjadi butir plastik/ pellet. Masyarakat diberi pembekalan tata cara pengolahan dan pengelolaan sampah terlebih dahulu, kemudian masyarakat diberi pembekalan tentang keunggulan dan potensi ekonomi dari penjualan biji plastik/ pellet. Tampak masyarakat sangat antusias dalam mendengarkan sosialisasi tersebut, sehingga diharapkan lingkungan Desa Wringinsongo menjadi bersih dan meningkatkan produktivitas dan pendapatan daerah tersebut.