PERBANDINGAN METODE PRELOADING DENGAN VAKUM KONSOLIDASI TANAH PADA PEMODELAN DI LABORATORIUM

Authors

  • Ahmad Yasin Al Harits
  • Istiatun

Keywords:

Penurunan Primer, Preloading menggunakan PVD, Vakum, Waktu konsolidasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan parameter besarnya penurunan primer dan waktu konsolidasi pada metode preloading menggunakan PVD dan metode vakum menggunakan PVD dengan pemodelan di laboratorium. Manfaat pada penelitian ini dapat memberikan perbandingan metode preloading dan metode vakum dalam hal percepatan waktu konsolidasi serta memberikan sumbangan kepada ilmu pengetahuan di bidang perbaikan tanah. Teori konsolidasi primer digunakan dalam penelitian ini. Metode penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data pengujian dengan cara pemodelan di laboratorium. Pemodelan metode vakum menggunakan bak uji berukuran (1,2× 𝟎,𝟔 × 𝟎,𝟗)m, daya hisap pompa vakum sebesar 5 Pa, selang udara sebagai PHD serta kain geomembran sebagai bahan PVD. Metode preloading dengan PVD menggunakan bak uji berukuran (0,8×0,6× 𝟎,𝟗) m, beban preloading berupa pasir bangka (ɣ = 1,532 t/m³) setebal 10 cm serta kain geomembran sebagai bahan PVD. Pada setiap bak uji diisikan tanah dan air dengan berat volume tanah 1,3 t/m³, tinggi permukaan tanah 0,5 m dan tinggi muka air tanah 0,42 m. Hasil penelitian menunjukkan dengan besar penurunan yang sama yaitu 7,26 mm metode preloading menggunakan PVD memerlukan waktu selama 81 jam sedangkan pada metode vakum waktu yang diperlukan adalah selama 41 jam. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penurunan pada metode vakum lebih cepat dibanding pada metode preloading dengan PVD.

Downloads

Published

2021-02-28

How to Cite

Al Harits, A. Y., & Istiatun. (2021). PERBANDINGAN METODE PRELOADING DENGAN VAKUM KONSOLIDASI TANAH PADA PEMODELAN DI LABORATORIUM. Jurnal Prokons, 15(1), 57–66. Retrieved from http://jurnal.polinema.ac.id/index.php/PROKONS/article/view/5369