Main Article Content

Abstract

Budidaya rumput laut saat ini sudah


menjadi pekerjaan utama bagi masyarakat pesisir Utara


Pulau Nusa Penida, hal ini karena permintaan rumput


laut untuk memenuhi pasar ekspor cukup tinggi. Tiga


faktor penting yang menunjang mutu rumput laut yaitu


teknik budidaya, umur panen, dan proses pengeringan.


Pengeringan yang dilakukan selama ini mengandalkan


sinar matahari, selain memerlukan waktu yang cukup


lama, juga tidak stabilnya suhu pengeringan. Tujuan


penelitian ini adalah melakukan pengeringan dengan


pengontrolan suhu dengan metode PID. Rumput laut


diatur pada kisaran suhu 45-75oC dengan menggunakan


sensor suhu tipe DS18B20, heater yang digunakan


memiliki daya 1500 watt dan rangkaian driver heater


menggunakan pengendali PID. Metode control PID


trial and error digunakan untuk mencari nilai konstanta


Kp, Ki, dan Kd yang paling optimal. Nilai konstanta


PID yang diperoleh pada kondisi keluaran yang stabil


dan pengeringan rumput laut lebih efisien adalah Kp=5,


Ki=2,5, dan Kd=1,5.

Article Details