E-CATALOGUE SEBAGAI MEDIA INFORMASI DI ADESS CAFÉ DI KABUPATEN NGAWI BERDASARKAN METODE UCD (USER CENTERED DESIGN)

Main Article Content

Fican Peradise Al Zauhari
Suci Nurfauziah

Abstract

Perkembangan zaman yang semakin canggih, memunculkan kebiasaan baru bagi masyarakat terutama dalam melakukan pencarian informasi secara online. Adess Café adalah usaha yang bergerak di bidang makanan dan minuman milik pribadi. Berdasarkan hasil pengamatan, media informasi yang digunakan hanyalah menggunakan foto produk resolusi rendah dan harga yang dicantumkan di Whatsapp dan Instagram. Media informasi yang diberikan sangat terbatas dan kurang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk pengembangan media informasi dengan E-Catalogue untuk meningkatkan media informasi di Adess Café di Kabupaten Ngawi. Penelitian ini menggunakan metode Action Research dengan prosedur penelitian yang terdiri dari perencanaan, tindakan, dan observasi. Metode pengumpulan data yaitu wawancara, dokumentasi dan kuesioner. Pengembangan E-Catalogue didasari dengan metode UCD (User Centered Design). Jumlah responden sekaligus menjadi user yang diambil sebanyak 20 yang terdiri dari 2 owner, 1 manajer dan 17 konsumen. Pengukuran efektivitas desain menggunakan metode Usability Testing (Learnability, Efficiency, Memorability, Errors dan Satisfaction). Dari hasil pengukuran data dapat diketahui bahwa skor rata-rata Usability Testing sebesar 4.44 Hal tersebut menandakan responden/User sangat setuju bahwa E-Catalogue sudah sangat efektif digunakan sebagai pengembangan media informasi pada Adess Café di Kabupaten Ngawi.

Article Details

How to Cite
Al Zauhari, F. P., & Nurfauziah, S. (2023). E-CATALOGUE SEBAGAI MEDIA INFORMASI DI ADESS CAFÉ DI KABUPATEN NGAWI BERDASARKAN METODE UCD (USER CENTERED DESIGN). Jurnal Aplikasi Bisnis, 9(2), 218–227. https://doi.org/10.33795/jab.v9i2.4274
Section
Articles