Sistem Monitoring Kandang Ayam Broiler Closed House Berbabsis IoT pada Studi Kasus Moldovar Farm

Authors

  • Fery Sofian Efendy Politeknik Negeri Malang
  • Rinanza Zulmy Alhamri Politeknik Negeri Malang
  • Irfin Sandra Asti Politeknik Negeri Malang
  • Fikha Rizky Aullia Politeknik Negeri Malang
  • Ratna Widyastuti Politeknik Negeri Malang
  • Toga Aldila Cinderatama Politeknik Negeri Malang

DOI:

https://doi.org/10.33795/jindeks.v8i2.4652

Keywords:

Monitoring, Smart Farming, Closed House, IoT

Abstract

Moldovar Farm merupakan salah satu peternakan ayam broiler yang ada di Kabupaten Kediri. Moldovar Farm menggunakan sistem closed house, dimana keadaan kandang sangat bergantung pada teknologi pengaturan suhu, kelembaban dan gas amonia. Pengaturan suhu dan kelembaban pada Moldovar Farm menggunakan climate controller yang disebut Temptron. Moldovar Farm memiliki 5 Temptron yang ada disetiap kandang. Monitoring keadaan kandang menjadi sangat penting pada sistem closed house karena mempengaruhi pertumbuhan ayam. Supervisor harus sering mengecek keadaan kandang mengenai suhu dan kelembaban pada Temptron yang terletak pada kandang. Sedangkan kadar amonia juga harus sering dipantau karena mempengaruhi kesehatan ayam broiler. Selama ini, proses monitoring kurang efektif karena dilakukan secara manual di kandang. Maka dari itu, proses monitoring suhu, kelembaban dan kadar amonia lebih efektif apabila dilakukan dengan teknologi IoT sehingga dapat dimonitoring secara real-time melalui perangkat yang terhubung dengan internet. Monitoring ditampilkan pada aplikasi berbasis website yang dilengkapi dengan fitur notifikasi jika keadaan kandang tidak sesuai kebutuhan. Perangkat Sistem Monitoring Kandang Ayam Broiler Closed House Berbasis IoT telah berhasil dibuat dan diaplikasikan pada kandang Mitra Moldovar Farm. Pengukuran suhu dan kelembaban menggunakan sensor DHT 11 sedangkan gas amonia menggunakan sensor MQ-135. Masing -masing sensor telah dikalibrasi dan sudah layak untuk digunakan. Data sensor dibaca oleh ESP32 yang selanjutnya dikirim pada cloud Blynk dan dapat diakses secara realtime oleh pemilik Moldovar Farm.

Monitoring Kandang Ayam

Downloads

Published

19-06-2024

Issue

Section

Articles