Pembuatan Website Komunitas sebagai Media Informasi Komunitas-Komunitas di Kota Kediri

Authors

  • Selvia Ferdianan Kusuma
  • Fadelis Sukya
  • Ashafidz Fauzan Dianta

DOI:

https://doi.org/10.33795/jindeks.v2i2.5

Keywords:

Website Komunitas, Kota Kediri

Abstract

Komunitas merupakan bagian penting dalam perkembangan suatu wilayah. Dari komunitas munculah gagasan-gagasan baru yang dapat menunjang perkembangan wilayah. Oleh sebab itu pengembangan komunitas perlu diperhatikan. Saat ini telah banyak komunitas didirikan di kota Kediri, namun tidak terhubung satu sama lain. Padahal jika mereka bisa saling terhubung dan bekerjasama maka dimungkinkan akan dapat memunculkan hal-hal baru yang dapat membantu perkembangan kota kediri. Saat ini belum ada media informasi yang dapat menampung informasi-informasi terkait komunitas-komunitas tersebut.  Dalam program pengabdian masyarakat ini, pengusul mengusulkan sebuah gagasan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, yaitu berupa penggunaan website komunitas untuk menampilkan informasi komunitas-komunitas yang ada di Kota Kediri. Penggunaan website komunitas ini diharapkan mampu membantu memperkenalkan dan mempromosikan komunitas yang ada di wilayah Kediri. Website komunitas memberikan informasi tentang deskripsi komunitas, berita terkini tentang komunitas, agenda dari komunitas dan galeri foto dari komunitas tersebut. Adanya website komunitas ini diharapkan tidak hanya akan membawa manfaat bagi angggota komunitas namun juga dapat membawa manfaat bagi masyarakat pada umunya. Warga yang ingin mencari tahu tentang komunitas yang diinginkan tidak perlu merasa kesulitan lagi mencari informasi karena semua informasi komunitas yang diinginkan sudah disediakan pada website komunitas ini.  Program pembuatan  website komunitas ini dilaksanakan dalam 5 tahap: persiapan, analisis kebutuhan, pembuatan website, implementasi, dan pembuatan laporan. Diharapkan website komunitas ini menjadi media informasi yang dapat memberikan informasi-informasi terkait komunitas yang ada di Kota Kediri.

Downloads

Published

01-06-2018

Issue

Section

Articles