PENGARUH PROMOSI DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BATIK AULYA KEDIRI

Authors

  • Kukuh Harianto

DOI:

https://doi.org/10.33795/jaeb.v6i2.349

Keywords:

Promosi, Harga, Keputusan Pembelian

Abstract

Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research). Dalam penelitian ini yang diamati adalah pengaruh promosi dan harga terhadap keputusan pembelian pada Batik Aulya Kediri serta menguji teori dengan pengujian hipotesis apakah diterima atau ditolak.

  Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis pengaruh promosi terhadap keputusan pembelian Batik Aulya Kediri, menganalisis pengaruh harga terhadap keputusan pembelian Batik Aulya Kediri, pengaruh promosi dan harga terhadap keputusan pembelian Batik Aulya Kediri

  Uji yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda yang menunjukkan hubungan signifikan (R = 0,64) antara promosi dan harga secara bersama – sama terhadap keputusan pembelian. Diperoleh nilai F hitung sebesar18,163 yang lebih besar dari nilai F tabel sebesar 3,18. Nilai R square sebesar 0,421 artinya variabel promosi dan harga dapat menjelaskan variabel keputusan pembelian sebesar 42,1% sedangkan sisanya sebesar 57,9% dijelaskan oleh variabel yang tidak disebutkan dalam penelitian ini.

  Hasil analisa data menunjukkan bahwa promosi dan harga berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian. Sehingga disarankan untuk menambah intensitas dalam promosi dan diperlukan ketepatan dalam penetapan harga yang harus disesuaikan dengan daya beli & kualitas produk.  

Downloads

Published

2017-10-30

How to Cite

Kukuh Harianto. (2017). PENGARUH PROMOSI DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BATIK AULYA KEDIRI. Jurnal Akuntansi Dan Ekonomi Bisnis, 6(2), 19–31. https://doi.org/10.33795/jaeb.v6i2.349