PENGARUH MINAT BELI,LOKASI DAN GAYA HIDUP TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI DS CAFE ACEH
Main Article Content
Abstract
Pada pembangunan sebuah bisnis cafe, pemilihan lokasi serta selera gaya hidup dari target konsumen merupakan hal yang harus diperhatikan. Berdasarkan pengamatan, Ds Cafe Aceh merupakan cafe yang memiliki desain yang menarik, memiliki fasilitas yang menarik para konsumen, serta lokasi yang dapat terjangkau bagi para konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk melihat seberapa besar pengaruh minat beli, lokasi, serta gaya hidup dari konsumen Ds Cafe Aceh terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini merupakan penelitian explanatory dengan metode kuantitatif. Data yang diperoleh berasal dari pembagian kuesioner serta wawancara terhadap 80 responden dari pelanggan Ds Cafe Aceh. Data yang sudah terkumpul dianalisis menggunakan regresi linier berganda. Hasil analisis korelasi menemukan bahwa kontribusi variable minat beli, lokasi, dan gaya hidup terhadap variable keputusan pembelian sebesar 60,7% sedangkan sisanya berasal dari variable lain yang tidak diteliti. Berdasarkan uji t diperoleh bahwa minat beli dan gaya hidup tidak memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian, namun lokasi memiliki pengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian. Berdasarkan hasil uji F dapat disimpulkan bahwa minat beli, lokasi, serta gaya hidup memiliki pengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian.